MPM Laporkan Hasil Kinerja Tahun 2021 Dengan Mencatat Pertumbuhan yang Solid

MPM Laporkan Hasil Kinerja Tahun 2021 Dengan Mencatat Pertumbuhan yang Solid

Ikhtisar Utama:

  • Mencatatkan pertumbuhan Pendapatan sebesar Rp12,9 triliun, atau naik sebesar 15% dari tahun 2020

  • Laba Bersih (NPAT) mengalami kenaikan signifikan sebesar 208% dari Rp134 miliar menjadi Rp412 miliar

  • Akselerasi pertumbuhan penjualan yang kuat di bisnis distribusi dan ritel kendaraan roda dua

  • Neraca keuangan yang kuat dengan posisi kas yang mencapai Rp1.848,4 miliar per 31 Desember 2021


Pada 31 Maret 2022 lalu PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (“MPMX”, “Perseroan”) melaporkan hasil kinerja yang solid selama tahun 2021 dengan mencatatkan sejumlah pencapaian positif meski masih dihadapkan pada situasi pandemi Covid-19. Perseroan menunjukan kinerja solid dan menggembirakan dengan membukukan pendapatan konsolidasi senilai Rp12,9 triliun, mengalami kenaikan tahunan sebesar 15%, dan laba bersih tercatat sebesar Rp412 miliar bertumbuh 208% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Menanggapi hasil yang membanggakan ini Bapak Suwito Mawarwati, selaku Group CEO MPMX, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas segala upaya yang telah dilakukan oleh setiap insan di Perseroan sepanjang tahun 2021 laluBeliau juga sangat senang dengan kemajuan yang terjadi di sejumlah area penting seperti pada transformasi digital Perseroan sebagai respon atas perubahan perilaku konsumen yang dinamis dan bergerak ke arah digitalisasi.

Berbagai inovasi digital baik untuk penyempurnaan proses bisnis maupun diversifikasi produk telah dilakukan Perseroan selama 2021 diantaranya online claim portal untuk MPMInsurance, Brompit di MPMulia, dan adanya lelang online di AUKSI hingga peluncuran produk digital terbaru yaitu OtoDeals. Dengan mengedepankan kompetensi digital, menyediakan produk dan pengalaman konsumen terbaik melalui eksekusi yang efektif disertai dengan konsistensi disiplin cost leadership yang tinggi, Perseroan mencapai kinerja yang memuaskan, dan untuk itu Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh insan Perseroan atas kerja keras dan dedikasi yang memungkinkan terjadinya semua pencapaian ini. Perseoran juga tentunya mengapresiasi para pemegang saham, mitra bisnis dan pelanggan atas dukungan serta kepercayaannya selama ini,” jelas Pak Suwito.

Kedepannya, di tahun 2022 ini, Perseroan akan terus berinovasi untuk menciptakan produk yang relevan dengan pasar saat ini dan secara konsisten terus mencari peluang untuk tumbuh secara anorganik melalui merger dan akuisisi (M&A) sehingga Perseroan dapat terus memberikan nilai tambah bagi para pemegang saham, serta para pemangku kepentingan lainnya.

Other Article